Jumat, 19 Desember 2014

SEJARAH BERDIRINYA SD AL-IRSYAD AL-ISLAMIYYAH KOTA PEKALONGAN


Madrasah pertama kali dibuka pada tahun 1337 H/1919 M, dengan nama “ MADRASAH AL-ISHLAH WAL IRSYAD “  dipimpin oleh Al-Ustadz UMAR BIN SULAIMAN NAJI dan dibantu oleh Al-Ustadz HUSEN NASER BAKRI. Maksud dibukanya madrasah ini adalah untuk mengajarkan Agama Islam yang murni berdasarkan nash Al-Qur’an dan As-Sunnah serta memurnikan tauhid dari pengaruh paham takhayul dan khurofat serta mulhiddan menyebarkan pengajaran Bahasa Arab sebagai modal dasar untuk mempelajari agama Islam dari sumber asli.
        Pada masa penjajahan Jepang di tahun 1944, nama Madrasah diganti dengan nama Sekolah Rakyat dan selanjutnya oleh pemerintah RI diganti dengan nama SD, dan hal itu berjalan sampai ada peraturan baru dari pemerintah bahwa SD dibatasi hanya 6 kelas saja. Karena SD Al-Irsyad Pekalongan mempunyai 12 kelas, maka pada tanggal 1 Juli 1967 SD Al-Irsyad dijadikan menjadi 2 sekolah, yaitu SD Al-Irsyad I dan SD Al-Irsyad II.
        Seiring dengan berjalannya waktu, turunlah SK dari DPP Al-Irsyad Majlis PP dan K nomor 005, menyebutkan bahwa Sekolah Dasar Al-Irsyad yang didirikan sesudah tahun 1960 agar dirubah menjadi MI, maka pada tanggal 21 Muharram 1398 H/1 Januari 1978  SD  Al-Irsyad II dirubah statusnya menjadi Madrasah Ibtidaiyyah/MI dengan status terdaftar di Departemen Agama dengan nomor 2902/1978 pada tanggal 11 Mei 1978, sedangkan untuk SD mendapat persetujuan pendirian sekolah dari Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Kotamadya Pekalongan pada tanggal 25 April 1998 dengan nomor 726.1/I03.54/DS/1998.
      Pada tahun 1416 H/1995, terjadilah peleburan antara MI yang bernaung di Departemen Agama  dan SD yang bernaung di Dinas Pendidikan  menjadi satu unit pendidikan  yaitu SD Al-Irsyad Al-Islamiyyah yang bernaung di Departemen Pendidikan sampai  sekarang.
     Pada tanggal 24 Maret 1998 SD Al-Irsyad Al-Islamiyyah terakriditasi dengan status diakui, kemudian pada tanggal 7 Maret 2000 dengan status disamakan serta pada  tanggal 31 Desember 2004 dengan status terakriditasi A dan terakhir pada 11 Agustus 2008 dengan status Terakriditasi A.

0 komentar:

Posting Komentar